SMP NEGERI 1 SIDOHARJO LAKSANAKAN ANBK GELOMBANG KEDUA
SMP Negeri 1 Sidoharjo menggelar Asesmen Nasional Berbasis Komputer
(ANBK) gelombang kedua pada Rabu dan Kamis, 20- 21 September 2023. ANBK diikuti
oleh peserta didik kelas VIII sesuai DNT (Daftar Nominasi Tetap) peserta
ANBK tahun 2023. ANBK digelar di
laboratorium komputer SMP Negeri 1 Sidoharjo dengan dibersamai Tim ANBK yakni proktor,
teknisi, pengawas dan panitia lainnya. SMP negeri 1 Sidoharjo memilih untuk
melaksanakan ANBK pada gelombang kedua dengan maksud agar anak-anak lebih siap
dalam mengerjakan ANBK.
ANBK merupakan
program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret
input, proses, dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan. ANBK ini
memang tidak diikuti oleh semua peserta didik, namun hanya sampling dan hanya
bagi mereka yang duduk di tengah jenjang. Kalau SMP, peserta ANBK adalah
peserta didik kelas VIII. Jumlah peserta yang ikut pun hanya terbatas, yakni 45
peserta utama dan 5 peserta cadangan.
Selama
mengerjakan ANBK, anak dibersamai oleh proktor, teknisi, dan pengawas. Sehingga
apabila mereka ada kendala baik teknis maupun materi anak-anak dapat menanyakan
kepada proktor, teknisi, maupun pengawas. Alhamdulillah ANBK dapat berjalan
dengan lancar. Besar harapan hasil ANBK SMP Negeri 1 Sidoharjo yang merupakan
potret mutu pendidikan dapat berhasil dengan nilai yang baik, sehingga membawa
hal positif terhadap mutu sekolah.
Sularto, Wakabid Kurikulum pada
sesi akhir ANBK mengungkapkan,”Alhamdulillah ANBK telah selesai, mudah-mudahan
hasilnya baik, yang pada akhirnya nanti rapor mutu atau rapor Pendidikan SMP
Negeri 1 Sidoharjo akan baik, yang tentu saja nanti akan berdampak positif
terhadap mutu sekolah”. “Sampai jumpa di ANBK tahun depan,” tambahnya.





